Thursday, May 22, 2014

70:20:10

Marilah coba memberi kesimpulan untuk beberapa hari terakhir ini.

Kuliah udah semakin ribet. Eh enggak dari awal emang ribet, tapi baru sekarang mulai serius kuliah walaupun di kelas masih tidur dan ngulet-ngulet, oke itu normal *lalu liat sekeliling. Lulus tepat waktu adalah salah satu cara agar jodohmu cepat datang *atau tidak?

Abankirenk semakin lucu. Suatu sore ngobrolin reklame sampe sultan Turki yang dikudeta sama Ataturk. Then you realize how fun learn is.

Semalem aku ketemu kamu. Lagi. Tentu disebuah mimpi. Mimpi yang bersudah indah, bergidik tidak, berlalu syahdu, berpeluk peluh, bersenyum berlalu, teriring masa lalu, berteladan budi, sudah, sudah, berlalulah.

Mendadak sajak.

Satu hal yang hanya dimiliki satu orang: perubahan yang berlalu pada dirinya. Sic transit gloria mundi, ga ada perubahan yang abadi kecuali perubahan itu sendiri, semua orang pernah mencoba menjadi seseorang yang lain. Tanpa disadari ada seseorang yang pengen jadi dirinya. Cuma nggak tau aja dia lebih hebat dari yang dikira.

Perubahan bisa didatangkan dengan waktu. Yang biasanya terkontrol oleh waktu, coba kontrol waktu.
70% waktumu untuk hal yang kamu lakukan sehari-hari: kuliah, kerja, apapun yang menjadi tugas utamamu.
20% waktumu untuk hal yang kamu sukai dan bakal berguna dikemudian hari: hobimu, basketmu, kompetisimu.
10% waktumu berikan kepada apa yang bener bikin kamu fun & fired up: gaming, baca buku, ngopi lucu, 9gag, nonton yang itu keluar emang bikin kamu seneng dan nggak meninggalkan beban pikiran.

Jika 100% waktumu buat apa yang kamu lakuin sekarang, emang kamu jadi here-and-now-man, tapi besok itu nggak sama kaya hari ini.

Jika 50% waktumu buat apa yang baru bakal berguna dikemudian hari, kamu nggak hidup. Karena bahagia berasal dari here & now.

Jika 25% waktumu buat apa yang kamu bener suka dan tidak menghasilkan apa-apa, kamu cuma bakal makan ikan dari hasil mancing tadi siang.

70:20:10.

No comments:

Post a Comment